Skip links

Konsisten Menjadi Mitra Andalan, Ultra Voucher Kembali Raih Penghargaan Grab Platinum Certified Awards 3 Tahun Berturut-Turut

featured-image

Jakarta, 26 September 2024 – Selama tiga tahun berturut-turut (2022-2024), Ultra Voucher yang merupakan salah satu brand dari Ultra Corporation (PT Trimegah Karya Pratama Tbk) kembali terpilih sebagai salah satu peraih Platinum Certified Partner dari Grab. Di tahun ini, penghargaan tersebut telah diterima langsung oleh Hady Kuswanto selaku Founder & CEO Ultra Corporation yang bertempat di Kantor Grab, Kuala Lumpur pada Jumat, 20 September 2024.

Grab Platinum Certified Partner merupakan salah satu program penghargaan dari Grab untuk memberikan apresiasi kepada para mitra bisnis yang konsisten dalam membantu pertumbuhan Grab melalui solusi-solusi yang dimiliki oleh perusahaan tersebut. Corporate Sales & Marketplace Division Head Ultra Corporation, Ratna Sofia mengungkapkan bahwa GrabGift telah menjadi mitra strategis Ultra Voucher yang memiliki pandangan yang sama di bidang voucher & rewards.

“Melalui ekosistem rewards & loyalty yang kami miliki, kami terus berkolaborasi menjadi partner yang solutif untuk Grab di Indonesia melalui voucher digital Grab pada aplikasi dan platform-platform yang dikelola oleh Ultra Voucher. Selama bermitra, pertumbuhan kami bersama dengan Grab terbilang sangat baik yang sejalan dengan visi misi kami dalam memberikan kemudahan yang terjangkau bagi seluruh pelanggan. Kami tentunya menyampaikan terima kasih atas apresiasi yang telah Grab berikan dan kami raih dari tahun 2022 hingga saat ini sebagai pemicu kami dalam memberikan pelayanan terbaik bagi para pengguna dan para mitra bisnis kami,” ungkap Ratna dalam keterangannya.

Selain menerima penghargaan, Ultra Corporation juga turut berkesempatan untuk menjadi narasumber dalam sesi diskusi panel yang bertemakan “Synergizing Success: The Impact of Brand Partnerships on Business Growth“ yang diwakili oleh Adrian Prathama Nugraha selaku Head of Business Development & Partnership Ultra Corporation. Adrian menjelaskan bagaimana kolaborasi antarbisnis dan pemanfaatan teknologi digital dapat meningkatkan business growth perusahaan terutama untuk rewards dan loyalty ecosystem yang saat ini penting sebagai bentuk added value dan retention kepada pelanggan.

Sebagai perusahaan rewards dan loyalty terlengkap di Indonesia, UltraCorp melalui brand unggulannya Ultra Voucher selalu berinovasi dalam menghadirkan solusi perusahaan yang dapat mendorong pertumbuhan bisnis dari para mitra perusahaan. Selain itu, inovasi yang dilakukan pun selalu berorientasi pada kebutuhan masyarakat terhadap daya beli masyarakat yang akan lebih terjangkau kedepannya melalui pembelian voucher di berbagai brand yang dimiliki pada aplikasi Ultra Voucher linktr.ee/ultravoucherapp.

***

Tentang Kami

PT Trimegah Karya Pratama Tbk (IDX: UVCR) adalah perusahaan teknologi yang bergerak di industri rewards dan loyalty terlengkap di Indonesia. Berdiri pada tahun 2017, Perseroan berperan sebagai penyedia layanan voucher, rewards dan sistem loyalty yang dapat digunakan oleh seluruh pelanggan retail dan perusahaan kapanpun dan dimanapun.

Melalui aplikasi dan produk unggulan yang bernama Ultra Voucher, perusahaan menyediakan platform untuk pembelian dan pengiriman voucher belanja di lebih dari 600 merchant dan dapat digunakan di lebih dari 45.000 outlet di seluruh Indonesia. Ultra Voucher pun terus berinovasi untuk menyediakan berbagai fitur kepada pelanggan. Ultra Voucher dapat diunduh di sini dan saat ini terdapat lebih dari 10.000 pengguna yang melakukan transaksi setiap bulannya.

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi: [email protected]

M Fadhli Ikhsan
Public Relations
PT Trimegah Karya Pratama Tbk – Ultra Voucher

Dengan mengakses situs ini, Anda telah menyetujui penggunaan cookies dari kami.
By visiting this site, you have agreed the using of cookies.
Diskon di Bulan Ramadhan! Beli Voucher Favorit Kalian di Aplikasi Ultra Voucher!