7 Tempat Wisata yang Hits di Lembang Bandung Untuk Keluarga
Belum punya rencana liburan akhir tahun? Liburan ke destinasi atau tempat wisata di Lembang, Bandung bisa menjadi pilihan. Jaraknya tak terlalu jauh dari pusat-pusat kota lainnya. Dari sekian banyak tempat wisata yang hits di Lembang Bandung, beberapa diantaranya memang sudah dikenal dan dikunjungi.
Namun, masih banyak destinasi atau tempat wisata terbaiknya yang lagi hits dan berada dekat dengan kawasan sekitar Lembang. Nah, bagi kamu yang belum punya rencana liburan akhir tahun, pastikan dulu beli gift voucher Traveloka yang tersedia di aplikasi Ultra Voucher.
Tujuannya, biar liburan jadi lebih seru dan hemat serta bisa direncanakan dari sekarang. Selanjutnya, ketika sudah tiba di Bandung, langsung kunjungi tempat-tempat wisata hits terdekat di sekitar Lembang.
1. Danau Sanghyang Heuleut
Berada dekat atau tidak terlalu jauh dari Lembang, kamu bisa menikmati keindahan alam dari Danau Sanghyang Heuleut. Danau ini masih sangat alami dan berada di tempat yang terpencil. Sebagai seorang petualang, kamu tentunya akan tertantang dengan liburan ke Danau Sanghyang Heuleut.
2. Curug Bellarosa
Satu lagi nih wisata alam yang menyegarkan di sekitar Lembang. Namanya adalah Curug Bellarosa yang mampu menenangkan pikiran setelah padat dengan aktivitas sehari-hari. Dikelilingi oleh batu-batu vertikal yang cantik dan suasana yang sangat sejuk.
3. Pine Forest Lembang
Salah satu tempat wisata hits yang sudah lama menjadi incaran. Pine Forest Lembang menyajikan wisata yang tepat untuk keluarga. Kamu bisa berkemah di tengan pepohonan, hingga aktivitas seperti outbond hingga flying fox di kawasan ini.
4. Kafe Ruang Lapang
Ingin tampil santai sambil memandangi tempat-tempat cantik? Kamu bisa langsung ke Kafe Ruang Lapang. Meskipun kafe, namun suasana Lembang yang sangat sejuk bisa menjadi pilihan yang tepat untuk berlibu.
Selain kafe indoor, di tempat ini kamu bisa nongkrong di tenda-tenda, bean bag hingga instalasi batu-batuan yang artistik.
5. Wisata Grafika Cikole
Salah satu tempat wisata yang juga sudah populer dan hits di Lembang. Grafika Cijole menawarkan hutan pinus yang menawan. Berbagai macam aktivitas pun bisa dilakukan di tempat ini. Sangat tepat bagi kamu yang berlibur bersama keluarga atau teman-teman tahun ini.
6. Lawangwangi Creative Space
Masih harus mengejar deadline tapi sudah ngebet liburan? Kamu bisa melakukan aktivitas Work Form Destination di Lawangwangi Creative Space.
Selain tempat yang seru untuk bekerja, kamu bisa melihat pemandangan indah, pemeran seni, hingga makanan lezat. Siapa tahu, dengan berkunjung ke tempat ini, kamu bisa menemukan ide-ide baru untuk aktivitas selanjutnya.
7. SanGria Resort & Spa
Tempat wisata yang dekat di sekitara lembang, Bandung yang lagi hits berikutnya adalah dengan menginap di SanGria Resort & Spa.
Setelah berkeliling ke berbagai tempat wisata, kamu bisa beristirahat di SanGria Resort & Spa. Tak hanya tempat menginap, di SanGria Resort & Spa kamu bisa melihat pemandangan alam khas Lembang yang masih asri, sejuk, dan menyegarkan.
Apa pun renca liburan kamu tahun ini, dan ingin berkunjung ke Bandung, langsung saja beli gift voucher Traveloka dan nikmati kunjungan ke destinasi atau tempat wisata yang lagi hits di Bandung.
Baca juga: 10 Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung Buat Liburan yang Paripurna
Baca juga: 7 Tempat Wisata yang Lagi Hits Ketika Liburan di Bandung
Belum punya gift voucher Traveloka? Langsung download aplikasi Ultra Voucher yang tersedia di App Store dan Google Play Store.